Nelayan Suki
Ada yang pernah nyobain Nelayan Suki di Cambridge Mall? Bagaimana rasanya, apakah enak? Kebetulan kami berkunjung ke sana weekend kemarin, jadi ini sekilas review pengalaman kami menikmati Japanese Cuisine khas Nelayan Restaurant.
Kesan pertama kami, tempat ini menyajikan 2 jenis masakan khas Jepang, yaitu Sushi Rolls dan Suki (steamboat khas Jepang). Namun karena hanya 2 crew makanmana yang
Seperti kebanyakan restaurant Nelayan, pelayanan disini cepat dan efisien. Beberapa random menu pun kita order seperti Nelayan Suki Rolls (30K), Dori Maki (20K), Wakame Salad (30K) dan Unagi Rice Bowl (48K). Dan sementara menunggu pesanan keluar, perhatian kita tertuju pada lighting di restoran ini. Perpaduan warna neon ungu dan biru terlihat “modern”, walau kami tidak yakin apakah itu warna yang cocok untuk sebuah restoran Jepang. Oh ya, rak tempat Suki dipajang cukup menarik dengan berbagai macam variasi Suki dan sayuran. Sebut saja meatballs, udang, crabstick, ramen, dsb. Bagi teman-teman yang pernah mencicipinya, do share with us your thoughts.
Well, our orders came out. First impression on the food, porsinya kecil sekali! Wakame Salad (salad rumput laut) yang kami order terlihat sangat sedikit apabila dibandingkan dengan salad dari restoran jepang lainnya. Isinya, of course Wakame atau rumput laut, selada, irisan timun dan bawang. Sebagai dressing, Thousand Island.
Untuk sushi rolls-nya, Dori Maki dan Nelayan Suki Rolls – we’d say, sesuai dengan harganya. Dengan harga yang tidak terlalu mahal, porsinya lumayan walau terlihat agak kurus dibandingkan rolls pada umumnya. Bagaimana rasanya? it’s acceptable. Yup, namun kami agak susah membedakan antara keduanya, karena rasanya hampir sama walau secara visual berbeda.
Kekecewaan terbesar kami datang dari Unagi Rice Bowl. Dengan harga mendekati 50rb, kami mengharapkan sesuatu yang lebih dari porsi nasi yang sedikit dan 4 potong kecil belut dengan saus teriyaki.
Now, the big question. Is it recommended? Kami mungkin berkata “Ya” dengan beberapa ketentuan seperti “stick with the rolls” atau “avoid the salad”. Let hear it from you.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar